-->

Selaian AHA-BHA, Ini Bahan Aktif Skincare Populer Lainnya!

Bahan aktif skincare merupakan aspek terpenting yang harus dipertimbangkan sebelum membeli skincare. Setiap bahan aktif tentunya memberikan efek dan manfaat yang berbeda pula.

Oleh sebab itu, kamu harus mengenal bahan aktif tersebut. Sehingga, kamu bisa menentukan bahan aktif yang paling sesuai untuk kulitmu. Berikut ini adalah list bahan aktif pada skincare lengkap dengan manfaatnya untuk kulit.

Alpha-hydroxy Acid (AHA)

Kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan bahan aktif satu ini. Sebab, sudah banyak sekali produk skincare yang menggunakan AHA, mulai dari toner hingga produk eksfoliasi.

Bahan aktif ini termasuk golongan asam yang dapat larut di dalam air, sehingga mudah meresap ke dalam kulit. Efek dari bahan aktif ini cukup cepat dan efektif.

Biasanya kadar dalam skincare komersil, bukan resep dokter, AHA dalam konsentrasi rendah yaitu 5% dan 10%. Pada konsentrasi tersebut, sangat aman untuk digunakan sebagai daily routine.

Kami merekomendasikan kamu untuk menggunakan bahan aktif skincare ini dari konsentrasi yang rendah terlebih dahulu. Sementara itu, manfaat dari AHA adalah:

1.    Mengelupaskan kulit untuk merangsang pertumbuhan kulit baru yang lebih sehat.

2. Menyamarkan garis halus, bahkan bisa menguranginya. Hal ini dikarenakan AHA mampu merangsang peningkatan produksi kolagen.

3.    Menyamarkan bintik-bintik hitam tanda penuaan.

4.    Menyamarkan bekas jerawat.

5.    Meratakan warna kulit kamu, sehingga lebih cerah merata.

Beta-hydroxy Acid (BHA)

Sama halnya dengan AHA, BHA juga bahan aktif yang sangat populer dalam skincare. Bahan aktif ini sering digunakan pada produk toner, krim, dan ekfoliator.

Selain itu, BHA tidak larut dalam air dan hanya larut dalam lemak. Oleh sebab itu, BHA sangat cocok untuk kamu pemilik kulit berminyak.

Berikut ini adalah manfaat dari BHA yang harus kamu ketahui:

1.    Mampu mengangkat sel kulit mati bahkan yang ada di pori-pori.

2.    Mampu mengatasi wajah berminyak.

3.    Mampu mengatasi jerawat.

Retinol sebagai Bahan Aktif Skincare

Retinol merupakan bahan aktif turunan dari vitamin A. Penggunaannya dalam skincare sudah sangat umum, bahkan menjadi populer belakangan ini.

Kadar retinol dalam produk komersil biasanya sangat rendah. Sebab, jika terlalu tinggi efeknya cukup keras dan perlu pengawasan dokter.

Dengan kadar kecil tersebut, kulit kamu akan lebih aman dan produk tersebut dapat digunakan setiap hari. Efek awal penggunaan produk ini, kulit kamu akan terasa kering dan perlahan mengelupas.

Oleh sebab itu, waktu terbaik penggunaan produk ini adalah malam hari. Manfaat dari retinol sangat banyak, diantaranya adalah :

1.    Meningkatkan kadar kolagen, sehingga kulit kamu akan terasa lebih kenyal.

2.    Mengurangi kerutan pada wajah dan tanda penuaan dini.

3.    Mencerahkan wajah secara alami.

4.    Menyamarkan noda hitam di wajah.

5.    Membersihkan wajah dari jerawat.

Tea Tree Oil

Beberapa tahun ini, skincare dengan bahan aktif utama tea tree oil sangat populer. Banyak brand skincare yang menawarkan produk dengan kandungan ini. Terlebih lagi, klaimnya sebagai bahan alami.

Tea tree olil adalah minyak pohon teh dari tanaman asli Australia (Australia melaleuca alternifolia). Pohon teh ini berbeda dengan pohon teh yang biasa dikonsumsi.

Tea tree oil sebenarnya sudah sejak lama digunakan dalam pengobatan tradisional-modern sebagai antiseptik dan anti inflamasi. Serta manfaat lainnya bagi tubuh manusia, termasuk untuk kulit wajah.

Berikut ini adalah manfaat dari tea tree oil sebagai bahan aktif skincare :

1.    Mengatasi jerawat tanpa efek samping seperti kulit menjadi kering, iritasi, bahkan mengelupas.

2.    Memperbaiki kerusakan kulit karena paparan sinar matahari.

3.    Menenangkan kulit, terutama pada kulit yang tengah berjerawat.

4.    Menyamarkan bekas jerawat, sehingga kulit lebih bersih.

Vitamin C sebagai Bahan Aktif

Vitamin C sudah dimanfaatnya menjadi berbagai sediaan skincare, bahkan bisa digunakan untuk injeksi. Kini, hampir semua produk mengandung bahan aktif ini.

Hal ini dikarenakan vitamin C berperan sebagai antioksidan yang kuat, sehingga mampu memberikan manfaat berikut ini:

1.    Memicu produksi kolagen, sehingga kulit akan lebih kenyal dan terhindar dari penuaan dini.

2.    Mengurangi produksi melanin, sehingga kulit akan lebih cerah dan putih.

3.    Mengurangi garis halus pada wajah.

4.    Menyamarkan bekas jerawat dan bekas luka.

Kafein Bahan Aktif Skincare Populer

Selain vitamin C, ternyata kafein juga berperan sebagai antioksidan kuat. Tidak hanya bermanfaat dalam minuman, kafein juga memiliki banyak manfaat untuk kulit kamu.

Kafein banyak digunakan dalam krim wajah dan body lotion. Manfaat kafein untuk kulit kamu adalah:

1.    Mencegah penuaan dini.

2.    Mencerahkan kulit.

3.    Memberi energi pada kulit, sehingga terlihat lebih segar.

4.    Mengurangi keriput pada wajah, terutama di area mata.

5.    Mengurangi mata panda.

Salicylic Acid (Asam Salisilat)

Bahan aktif ini sudah sangat umum digunakan dalam skincare, terutama untuk kulit berjerawat. Salicylic acid mampu menembus hingga ke dalam pori-pori untuk membersihkan komedo dan penyumbat lainnya.

Bahan ini memiliki cara kerja seperti AHA dan BHA. Namun, risiko iritasi yang ditimbulkannya lebih tingga jika dibandingkan AHA dan BHA.

Selain itu, bagi kamu yang memiliki alergi terhadap keluarga salisilat, misalnya aspirin, lebih baik jangan menggunakan produk mengandung salicylic acid. Sebab, efeknya bisa berbahaya untuk kesehatan.

Untuk ibu hamil dan menyusui juga tidak diperbolehkan untuk menggunakan skincare berbahan aktif ini. Berikut ini adalah manfaat dari salicylic acid:

1.    Mengatasi jerawat.

2.    Mengurangi komedo.

3.    Memperbaiki tekstur kulit.

Hyaluronic Acid Sebagai Bahan Aktif Skincare

Bagi kamu yang mengikuti tren skincare tentu tidak asing dengan hyaluronic acid. Berbagai brand berlomba menggunakan bahan aktif ini dengan berbagai konsentrasi untuk menarik minat pembeli.

Memang tidak dapat dipungkiri bahwa hyaluronic acid memberikan manfaat yang sangat baik untuk kulit. Tapi, apakah kamu tahu bahwa hyalyronic acid dapat diproduksi oleh tubuh?

Lapisan kulit, sendi, dan jaringan ikat mampu memproduksi bahan aktif ini secara alami. Sayangnya, semakin bertambah usia, produksinya terus menurun. Sehingga kulit memerlukan tambahan hyaluronic acid dari skincare.

Berikut ini manfaat dari hyaluronic acid :

1.    Melembapkan kulit.

2.    Menghaluskan kulit.

3.    Merawat jaringan kulit.

Alpha-Lipoic Acid (ALA)

Selain hyaluronic acid, ALA juga dapat secara alami diproduksi oleh tubuh. Selain itu juga terdapat dalam berbagai makanan seperti jeroan, brokoli, tomat, dan lain sebagainya.

Bahan aktif ini mudah sekali diserap oleh jaringan kulit, sehingga manfaatnya lebih cepat dirasakan. Berikut ini adalah beberapa manfaat dari ALA:

1.    Mencerahkan kulit.

2.    Mencegah penuaan dini karena dapat meningkatkan kadar antioksidan.

3.    Mencegah dari radikal bebas.

Beberapa bahan aktif skincare di atas tentunya sudah tidak asing lagi untuk kamu. Sekarang, setelah mengetahui manfaatnya, kamu akan lebih mudah mempertimbangkan saat memilih skincare.


Show Comments

Bottom Ads