-->

Tips Merawat Rambut Menggunakan Pisang, Unik dan Sehat!


Merawat rambut secara alami bukan perkara sulit untuk dilakukan, kamu hanya harus tekun melakukannya. Sebab, menggunakan cara alami dalam merawat rambut tidak seperti menggunakan cara kimia atau cara instan yang sekali jadi.

Tapi, hasil yang diperoleh dari perawatan alami sangat nyata dan menyelamatkan rambut dari kerusakan. Berbeda dengan cara kimia yang pada akhirnya akan membuat rambut semakin rusak.

Rambut merupakan mahkota yang sangat berharga, terutama bagi wanita. Tidak hanya sebagai simbol keindahan, tapi rambut juga memili fungsi untuk melindungi kepala dari paparan sinar matahari.

Berbagai macam cara dilakukan untuk merawat dan mempercantik rambut. Sayangnya, banyak orang yang salah langkah, sehingga rambut mengalami kerusakan dan terlihat kurang bagus. Tapi kamu tidak perlu khawatir, sebab kerusakan ini dapat diatasi menggunakan bahan-bahan alami.

Bahan-bahan yang akan kami berikan untuk merawat rambut kamu sangat sederhana dan mudah didapatkan. Kali ini kami akan membahas bahan alami yang digunakannya adalah pisang Berikut ini adalah tips merawat rambut secara alami.

Merawat Rambut Menggunakan Masker Pisang

Siapa yang tidak mengenal pisang? Buah yang selalu hadir sepanjang tahun ini, selain enak untuk dimakan ternyata sangat bagus untuk merawat rambut secara alami. Pasalnya, pisang memiliki berbagai nutrisi yang sangat baik untuk kesehatan rambut kamu.

Nutrisi yang terkandung dalam pisang yang berguna untuk rambut diantaranya adalah silika. Silika ini bermanfaat agar rambut mampu mensintesis kolagen, sehingga akan menjadi kuat dan tebal. Selain itu rambut kamu juga akan mudah disisir dan diatur.

Antimikroba yang terkandung di dalamnya juga bermanfaat membuat kulit kepala tetap sehat, tidak berketombe, dan tidak rontok. Pisang juga dapat melembutkan rambut layaknya conditioner.

Sehingga, setelah keramas kamu tidak perlu khawatir lagi rambut menjadi kusut dan sulit disisir. Untuk memaksimalkan manfaatnya dalam merawat rambut secara alami, kamu dapat mengkombinasikan pisang dengan  bahan lain seperti berikut ini.

1.      Masker Pisang x Putih Telur

Cara membuatnya sangat mudah yaitu kamu hanya perlu menyiapkan pisang jenis apa saja sebanyak yang kamu butuhkan dan ukuran pisang. Siapkan juga putih telur, cukup gunakan satu butir telur saja jangan terlalu banyak. Kemudian, blender kedua bahan tersebut.

Gunakan sebelum keramas dan diamkan selama 15 menit, kemudian bilas hingga bersih serta menggunakan sampo. Kami menganjurkan dalam proses pembilasan seharusnya kamu menggunakan air hangat kuku agar aroma telur benar-benar bersih.

2.      Masker Pisang x Madu

Cara membuatnya cukup blender dua buah pisang berukuran sedang dan madu sebanyak dua sendok makan. Gunakan masker pisang x madu tersebut sebelum keramas dan diamkan selama 15 menit, kemudian keramas hingga bersih.

3.      Masker Pisang x Alpukat

Kedua bahan ini sama-sama memiliki manfaat yang sangat baik untuk rambut. Sehingga saat dikombinasikan tentunya akan memberikan efek yang luar biasa. Caranya adalah kamu dapat memblender 1 buah pisang berukuran sedang dan 1 buah alpukat.

Kemudian gunakan selama 15 menit, setelah selesai kamu harus cepat membersihkannya hingga tidak ada yang tertinggal di kulit kepala.

Hal yang Harus Dihindari

Saat merawat rambut secara alami, ada beberapa hal yang harus kamu hindari. Pasalnya kegiatan berikut ini dapat merusak rambutmu kembali meski dirawat secara alami. Berikut ini adalah hal yang harus dihindari.

1.      Mencuci rambut menggunakan air yang terlalu panas atau terlalu dingin karena dapat merusak susunan keratin rambut. Hal ini akan menyebabkan rambut kusut, kasar dan sulit diatur.

2.      Terlalu sering mencatok rambut juga perlu dihindari karena dapat merusak keratin rambut. Efeknya akan sama seperti saat kamu mencuci rambut dengan air panas yaitu kusut, kasar, dan sulit diatur.

3.      Terlalu sering mewarnai Rambut, kegiatan ini sangat berpotensi merusak rambut. Sebab bahan-bahan kimia yang terkandung dapat merusak jaringan rambut.

Untuk mendapatkan hasil maksimal, selain melakukan perawatan rambut menggunakan pisang kamu juga harus menghindari berbagai kegiatan yang merusak rambut. Merawat rambut secara alami menggunakan pisang bukan perkara sulit, hanya saja kamu harus telaten.

Baca Juga :

7 Makanan Pelancar ASI yang Mudah Didapat

Rekomendasi Makanan Ibu Hamil pada Trimester Pertama

Finger Food Bayi dari Sayuran untuk Masa MPASI

Tips Menjaga Daya Tahan Tubuh Bayi Agar Tidak Mudah Sakit 

5 Camilan Bayi 10 Bulan yang Kaya Manfaat

Show Comments

Bottom Ads