-->

5 Kebiasaan yang Membuat Wajah Kusam dan Tips Mengatasinya

Tanpa disadari, kita sering kali melakukan kebiasaan yang membuat wajah kusam. Kebiasaan ini memang tidak dapat dipisahkan dari kehidupan sehari-hari dan sulit sekali menghindarinya.

Apa saja kebiasaan tersebut? Simak selengkapnya pada penjelasan di bawah ini.

DAFTAR ISI:

5 Kebiasaan yang Membuat Wajah Kusam

Memiliki wajah yang cerah dan segar memang menjadi dambaan setiap orang. Selain lebih sedap dipandang, wajah yang cerah juga dapat meningkatkan rasa percaya diri dan menjadi indikasi kulit sehat.

Sayangnya, tidak sedikit dari kita memiliki wajah kusam dan terlihat lebih gelap.  Wajah kusam dapat disebabkan oleh beberapa faktor. Di antaranya adalah pengaruh hormon, lingkungan, perawatan yang kurang tepat, bahkan kebiasaan sehari-hari.

Kebiasaan sehari-hari yang sering kita lakukan memberikan andil cukup besar terhadap kesehatan kulit wajah. Bahkan, 5 kebiasaan berikut ini dapat menyebabkan wajah menjadi kusam, yaitu:

1.    Terlalu Sering Minum Kopi

Kafein dalam kopi dapat meningkatkan hormon adrenalin atau hormon stress dalam tubuh dan mengurangi produksi kolagen. Padahal, kolagen memiliki fungsi untuk meningkatkan kekencangan kulit dan membuatnya lebih cerah.

Tidak hanya itu, kafein juga dapat menyebabkan dehidrasi ringan. Sehingga, kulit menjadi lebih kering dan semakin kusam. Untuk mengatasi kebiasaan ini, kamu bisa mengurangi konsumsi kafein harian.

Baca Juga: 7 Cara Mudah Mengatasi Kulit Kering Secara Alami

Atau jika kamu pecinta kopi berat, maka coba menggantinya dengan kopi decaf. Kopi decaf atau dekafein memiliki kadar kafein sangat rendah, bahkan ada yang sampai 0%.

2.    Begadang

Kebiasaan yang membuat wajah kusam selanjutnya adalah begadang. Begadang dapat menyebabkan wajah kusam dikarenakan proses regenerasi kulit tidak berjalan optimal saat malam hari.

Sehingga, sel kulit mati menumpuk dan menyebabkan warna kulit wajah lebih gelap.  Begadang juga dapat menyebabkan munculnya mata panda dan membuat kamu terlihat lebih tua.

Baca Juga: 7 Cara Menghilangkan Mata Panda dengan Cepat

Kamu bisa mengatasinya dengan meningkatkan kualitas tidur malam agar wajah lebih cerah dan tubuh semakin bugar.  

3.    Terpapar Layar Gadget

Layar gadget mengeluarkan sinar biru yang mempengaruhi kesehatan kulit wajah. Salah satunya adalah menyebabkan hiperpigmentasi pada kulit yang terpapar blue light.

Bahkan, jika berlangsung terus menerus berisiko menyebabkan masalah kulit lainnya. Cara mengatasinya adalah dengan mengganti mode layar menjadi night mode.

Anda juga bisa mengganti LED gadget dengan yang mengeluarkan sinar biru lebih sedikit. Atau, mencoba untuk mengurangi intensitas penggunaan gadget.

4.    Jarang Olahraga

Jarang olahraga bisa menyebabkan wajah lebih kusam karena kurangnya pasokan oksigen dan nutrisi dalam darah. Saat berolahraga, peredaran darah darah ke seluruh tubuh menjadi lebih lancar.

Sehingga, oksigen dan nutrisi dalam darah bisa disampaikan secara maksimal, termasuk area wajah. Wajah akan lebih ternutrisi dan terlihat segar. Oleh sebab itu, usahakan kamu rutin berolahraga. Selain wajah menjadi lebih cerah, tubuh juga semakin sehat.

Baca Juga : 

4 Tips Memulai Olahraga Agar Hidup Lebih Bahagia

Suka Gowes? Ini Manfaat Bersepeda untuk Kesehatan Kamu!

5.    Jarang Makan Buah dan Sayur

Terdapat berbagai kandungan vitamin, mineral, dan nutrisi lainnya yang sangat baik untuk kulit pada buah dan sayur. Salah satu manfaatnya adalah membuat kulit semakin cerah dan sehat.

Contoh vitamin dalam buah dan sayur yang bermanfaat untuk kesehatan kulit wajah di antaranya adalah vitamin C, E, dan B kompleks. Oleh sebab itu, kebiasaan jarang makan buah dan sayur ini dapat menyebabkan kulit wajah kusam.

Cara mengatasinya adalah dengan mengonsumsi buah dan sayur setiap hari. Jika kamu tidak suka, maka dapat diolah terlebih dahulu dalam bentuk makanan lain. Misalnya jus, mie, atau kimchi.

Baca Juga: 5 Manfaat Kimchi untuk Kulit

Kesehatan kulit wajah memang harus senantiasa dijaga agar tetap cerah dan juga sehat. Salah satunya adalah dengan menghindari atau mengurangi intensitas kebiasaan yang membuat wajah kusam.

Show Comments

Bottom Ads